No Image Available

Cerdas Menulis Artikel untuk Jurnal Internasional Bereputasi

 Pengarang: Teresa Liliana Wargasetia, dkk  Penerbitan: Umum  Terbit: 2022  Halaman: 200  Bahasa: Indonesia
 Sinopsis:

Penelitian merupakan salah satu aspek Tridharma Perguruan Tinggi yang wajib dilaksanakan oleh akademisi di Indonesia sebagai sarana untuk dapat terus mengasah keilmuan dan membangun reputasinya. Selain itu, penelitian juga dapat menjadi wadah kolaborasi antar akademisi baik dalam bidang keilmuan monodisiplin maupun multidisiplin. Dengan semakin tingginya tuntutan bagi seorang akademisi untuk menerbitkan penelitiannya dalam jurnal internasional bereputasi, maka semakin tinggi juga kebutuhan para akademisi akan informasi mengenai bagaimana menghasilkan luaran penelitian yang baik di jurnal yang tepat dan berkualitas.

Buku berjudul “Cerdas Menulis Artikel untuk Jurnal Internasional Bereputasi” ini ditulis untuk menambah varian buku panduan penelitian yang sudah ada, dengan harapan buku ini dapat memberikan informasi teknis yang tepat dan ringkas mengenai seluk beluk penulisan dan penerbitan artikel ilmiah di jurnal internasional bereputasi. Buku ini merupakan hasil tulisan dari dosen-dosen peneliti di Universitas Kristen Maranatha yang datang dari latar belakang keilmuan yang beragam sebagai salah satu contoh kolaborasi lintas disiplin ilmu. Tim penulis berharap buku ini dapat bermanfaat khususnya bagi peneliti pemula maupun peneliti senior, serta publik pada umumnya.

Buku ini terdiri atas sebelas bab yang dimulai dengan bab pertama mengenai struktur artikel jurnal. Bab ini dimulai dengan penjelasan serta informasi terkait beragam tipe artikel dalam literatur ilmiah yang dapat berguna bagi peneliti untuk menentukan tipe artikel manakah yang akan ditulis. Bab ini dilanjutkan dengan penjelasan mengenai struktur makalah penelitian yang merupakan fondasi penting dalam membentuk kerangka sebuah penelitian yang kemudian dikembangkan sesuai dengan standar penelitian nasional maupun internasional.


 Kembali