MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA Menjadi Organisasi yang Inovatif dan Unggul
Pengarang: Martinus Tukiran, Nurul Ainu Sofi, Winnie Pratiwi Anas Penerbitan: KEP Terbit: 2024 Halaman: 244 Bahasa: IndonesiaBuku Manajemen Sumber Daya Manusia: Menjadi Organisasi yang Inovatif dan Unggul ini dirancang untuk menjadi panduan praktis bagi para pemimpin, praktisi, dan mahasiswa dalam memahami strategi manajemen sumber daya manusia yang efektif. Menghadapi tantangan perubahan dan persaingan global, buku ini memberikan contoh-contoh konkret dan penjelasan terperinci yang mudah diimplementasikan dalam organisasi sehari-hari.
Melalui berbagai topik, seperti Talent Management, Manajemen Kinerja, Employee Engagement, hingga Industrial & Employee Relations, buku ini menawarkan pendekatan holistik dalam mengelola SDM secara inovatif. Setiap bab dilengkapi dengan langkah-langkah praktis yang dapat langsung diterapkan, menjadikan buku ini acuan yang relevan untuk membantu organisasi mencapai keunggulan kompetitif.
Dapatkan wawasan mendalam tentang bagaimana organisasi Anda dapat membangun budaya inovasi, meningkatkan kinerja, serta memotivasi karyawan untuk mencapai tujuan bersama. Buku ini adalah referensi penting bagi siapa saja yang ingin menciptakan organisasi yang adaptif, produktif, dan unggul.
Kembali