
Will You Walk with Me in My Garden
Pengarang: Arleen A. Penerbitan: Umum Terbit: 2022 Halaman: 40 Bahasa: Indonesia More DetailsBuku ini khusus untuk orang yang TIDAK bakat menggambar. Jika kamu berbakat, tolong kembalikan buku ini ke rak. Orang yang tidak bakat menggambar (seperti diriku) tahu seperti apa rasanya saat benak membayangkan sesuatu dengan jelas dan perasaan mengatakan bahwa yang terbayang itu harusnya bisa direalisasikan, namun tangan menolak bekerja sama.
Belajar dari orang berbakat ternyata tidak semudah itu karena kita tidak mengerti kenapa dia dapat melakukannya, dan dia tidak mengerti kenapa kita tidak dapat melakukannya.
Namun untuk apapun juga, di mana ada kemauan, di situ ada jalan. Dan khusus untuk menggambar bunga, inilah beberapa jalan yang sempat kutemukan.
Semoga berguna, semoga dapat membawa kebahagiaan. Selamat menggambar sesuatu yang cantik.
Kembali